Pameran TPB
Wah, maaf ya blognya jarang di update. Maklum, saya sibuk pameran seminggu kemarin. Itu pameran yang menyenangkan, dari hari jumat sampai senin saya nginep di kampus. Dari yang tadinya sehat pelan-pelan jadi sedikit mampet trus batuk-batuk dan akhirnya tepar. Hehe tapi menurut saya, pengorbanannya ga sia-sia koq..pamerannya bagus koq, iya lah wong bertempat di Campus Center ITB.
Mari sedikit cerita tentang pamerannya. Pameran TPB itu sebenarnya pameran buat membagi-bagi mahasiswa ke studio-studio yang ada di Seni Rupa, tapi tahun-tahun ini pameran ini hanya ditujukan untuk mahasiswa Seni Murni. Angkatan 2006 dan seterusnya makna pameran akan menjadi penting lagi untuk satu angkatan, seperti angkatan-angkatan atas (60an, 70an). Mereka belum mempunyai prodi (program studi) atau studio soalnya.
Pameran saya berlangsung dari 3 Juli sampai 6 Juli 2006 di Campus Center ITB. Yah, memang sudah selesai sih, tapi pengunjungnya cukup banyak, 1099 orang (termasuk cacingkepanasan). Wah, counter blog saya aja gak nyampe segitu dalam 4 hari. Tapi saya jadi tahu caranya (gak akan dibeberkan disini ya..ehehe). Masuk Pikiran Rakyat dan Kompas loh!
<< Home